Sabtu, 06 Oktober 2012

Pertemuan Rutin Tahunan

Sesuai Agenda tetap IKA 1982 SMP Negeri 5 Surabaya, bahwa setiap tahun akan diadakan ACARA TETAP TAHUNAN, yang hari pelaksanaannya tidak jauh setelah Hari Raya Idul Fitri dan Acara dikemas dalam ACARA HALAL BIHALAL.

Untuk Tahun 2012 Acara ini rencana dilaksanakan pada Hari Minggu, tanggal 23 September 2012. Namun karena ada yang berpendapat, bahwa ACARA HALAL BIHALAL hanya bisa dilaksanakan dalam bulan syawal, maka Pengurus membatalkan rencana tersebut dan diganti dengan Pertemuan Silahturahmi.
Target Pengurus acara ini bisa dihadiri minimal 100 Anggota, ternyata hanya dihadiri 30 anggota.
Pengurus mengakui kurang maksimal dalam mempersiapkan acara ini sehingga angka kehadiran hari ini sangat rendah dan berada diluar dugaan kita semua.
Akhirnya acara Pertemuan Silahturahmi ini tetap berlangsung dan dikemas dalam bentuk Rapat Anggota dalam Rencana merealisasikan rencana Kerja Aksi Sosial SUNATAN MASAL.
Acara ini Pertama dipresentasikan oleh Ketua
   
 Ketua dalam mempresentasikan agenda Sunat Massal

Awalnya ketua menginginkan agar AKSI SOSIAL SUNATAN MASAL ini dilaksanakan oleh Panitia Kecil. Tapi karena banyaknya saran yang disampaikan oleh anggota, maka Pekerjaan ini akan tetap dilaksanakan oleh Pengurus dengan melibatkan beberapa Anggota yang berprofesi sebagai Dokter. Diantaranya Saudara Nawan, Ishak, Si Kembar Ridho dan Achmad.


Usulan lain dalam Pertemuan ini adalah dari Saudara Meiranto dalam rangka menyambut Idul Korban yang jatuh pada tanggal 26 Oktober ini.
Usulan teman kita ini : supaya IKA turut berperan aktif dalam acara Idul korban nanti. Paling tidak IKA bisa menyumbang ke Sekolah ini walaupun hanya  1 Kambing. Saran ini sementara belum ditindak-lanjuti karena Pengurus masih fokus pada Acara Aksi Sosial Sunatan Masal.

Saudara Meiranto datang dari Jember khusus untuk acara ini

Ada usulan lain : supaya IKA selain punya akun FB diharap juga punya akun Twetter. Usul ini dianggap bagus. Namun karena FB kita anggap sudah cukup, maka akun lain yang kita anggap perlu dan harus punya sebagai sarana penyampaian informasi secara Profesional, maka IKA menganggap perlu punya BLOG. 
Pengurus menyanggupi untuk membuat BLOG dalam 1 - 2 hari terhitung tanggal 23 September 2012 dan hal itu akhirnya direalisasikan pada tanggal 25 September 2012 bahwa IKA sudah punya BLOG dengan URL http://www.alumni82-smpn5surabaya.blogspot.com


Akhirnya Acara ini ditutup dengan Photo bareng dari semua yang hadir


Kita berharap Acara Aksi Sosial Sunatan Masal bisa benar-benar terlaksana di bulan DESEMBER 2012 ini. 
Kita berdoa kiranya Ketua dan Sekretaris bisa segera mengambil langkah awal dalam merealisasikan acara ini.

1 komentar: